Sandal jerami, yang dikenal sebagai zōri, dan alas kaki lain yang sudah tidak terawat dan dilupakan oleh pemiliknya dapat berubah menjadi yokai yang disebut bakezōri.

Bakezōri bersamaan dengan Kasa-Obake/Karakasa kozō
Yokai berbentuk sandal ini menumbuhkan lengan dan kaki, dan satu mata besar di tengahnya. Mereka berlari di sekitar rumah pada malam hari, menyebabkan kerusakan dan membuat kebisingan. Bakezōri memiliki nyanyian favorit, yang mereka nyanyikan ketika mereka berlari di sekitar rumah dengan kaki mungil mereka:
Kararin! Kororin! Kankororin! Managu mittsu ni ha ninmai
Kararin! Kororin! Kankororin! Tiga mata dan dua gigi!
“Tiga mata” mengacu pada tiga lubang di mana tali sandal terpasang dan “dua gigi” mengacu pada dua bilah bidang kayu yang terpasang dibawah penyangga sandal Jepang. Kata-kata lainnya adalah suara konyol dan tidak masuk akal.
Sumber: Yokai.com
Comments