Studio hb telah mengumumkan bahwa mereka telah memilih Miyu Tomita dan Kaori Maeda sebagai anggota seiyuu utama untuk proyek anime orisinal Tabi Hani. Tomita memerankan Akari Yashima (gambar bawah pertama), seorang siswi SMA pendiam yang mewarisi kecintaan bepergian dari kakak perempuannya, yang merawatnya menggantikan orang tua yang jarang ada. Maeda memerankan Nagi Kitayama (gambar bawah kedua), teman sekelasnya Akari yang ceria yang dengan senang hati melakukan aktivitas apa pun, dan menjadi tertarik pada Akari karena aura misteriusnya.
Studio hb telah mengumunkan proyek ini pada tanggal 16 Mei. Cerita anime ini berpusat pada Akari dan Nagi, yang bepergian ke seluruh Jepang. Mantan animator Kyoto Animation–Kazuya Sakamoto menyutradarai anime ini. Hajime Mitsuda mendesain karakternya.
Sumber: Mantan Web
Comments