Museum Ghibli biasanya memiliki kebijakan ketat yang mencegah orang mengambil foto dan video di dalam gedung, tetapi dengan museum ditutup sekarang, jadinya tidak ada seorang pun yang bisa menyaksikan pemandangannya. Staf telah membuka kanal YouTube untuk merilis jurnal video museum selama penutupan sementara. Unggahan pertama adalah pada tanggal 14 April, dan unggahan terbaru adalah pada tanggal 28 April.

Museum ini masih ditutup sejak 25 Februari karena kekhawatiran akan COVID-19. Sebelum penutupan saat ini, rencananya akan ditutup dari 19 Mei hingga 29 Mei untuk pemeliharaan rutin tengah tahunan. Menurut pembaruan info terbaru museum pada tanggal 13 April, penutupan sementara museum akan diperpanjang tanpa batas waktu.

Museum Ghibli memiliki pameran dan replika interaktif dari kreasi Ghibli yang ikonis, dan tempat ini menawarkan penayangan bergilir dari berbagai animasi pendek Ghibli.

Sumber: ANN

Mitลhan

Kreator manga Dien Bien Phu Memulai Manga Web Pasca Apokaliptik Tentang Coronavirus

Previous article

An Nakahara Akan Meluncurkan Manga Baru Pada Bulan Agustus

Next article

Comments

More in Event

You may also like