Meski baru dirilis pada November tahun lalu, ternyata usia game mobile RPG Tales of Luminaria dari Bandai Namco harus diakhiri lebih cepat pada 19 Juli mendatang.
Pengumuman ini datang langsung dari pihak developer yang baru saja membagikan informasi lengkap pada website resmi gamenya. Tidak ada alasan spesifik yang dibagikan, tapi bisa diprediksi kalau gamenya sendiri memang kehilangan banyak peminat bahkan tidak lama setelah debutnya.
Penutupannya bahkan sudah diprediksi oleh banyak fans sejak jauh hari, karena pihak Bandai sebelumnya sempat mematikan Tales of the Rays (versi global) dan Tales of Crestoria dalam waktu singkat. Tapi khusus untuk kasus Tales of Luminaria ini memang bisa dibilang adalah yang paling cepat.
Comments