Hello Sobat Wibumesta, situs resmi untuk A3! Season Spring & Summer, anime TV dari game smartphone A3! besutan Liber Entertainment, telah mengumumkan bahwa komite produksi animenya sekali lagi mengundur episode keempat animenya. Penayangan yang dijadwalkan pada hari Senin, 10 Februari dan 17 Februari, telah diganti menjadi penayangan ulang dari episode kedua dan ketiga animenya. Penayangan episode keempat diundur dari tanggal tayang aslinya, 3 Februari, “karena masalah produksi.”

Selain itu, komite produksi telah membatalkan Advance Screening dari โ€œSeason Summerโ€ anime ini dan tayangan langsung yang menyertainya di bioskop yang dijadwalkan untuk tanggal 23 Februari. Komite telah mengumumkan pengunduran Advance Screening dan tayangan langsung ini ketika mengumumkan pengunduran pertama dari episode 4 pada tanggal 31 Januari.

Anime ini tayang sejak 13 Januari pukul 24:00 (lebih tepatnya 14 Januari pukul 00:00) di channel Tokyo MX, Sun TV, KBS Kyoto, dan BS11, dan telah dijadwalkan tayang sampai bulan Maret hingga pengunduran ini. Anime ini debut dengan โ€œSeason Spring & Summer,โ€ bagian pertama dari dua bagian animenya. โ€œSeason Autumn & Winterโ€ dijadwalkan untuk tayang dari bulan Juli hingga September 2020.

Sumber: ANN

Mitลhan

Miku Itล Tunda Acara Rilis Single Plunderer Karena Kekhawatiran Coronavirus

Previous article

Film Live-Action Kyล Kara Ore wa!! Dapatkan Live-Action TV Spinoff Spesial

Next article

Comments

More in Anime

You may also like