Staf untuk anime Horimiya: The Missing Pieces (Horimiya -piece-) telah mengungkapkan visual dan video promosi baru untuk animenya. Videonya mengungkapkan sekaligus memperdengarkan lagu tema animenya, mengumumkan pemeran baru, serta mengungkapkan bahwa animenya akan tayang perdana pada 1 Juli 2023.
Anime ini akan mulai tayang di Tokyo MX dan MBS pada 1 Juli, dan akan ditayangkan secara streaming di AbemaTV dan U-NEXT pada 1 Juli, dan layanan streaming lainnya pada 5 Juli.
Omoinotake membawakan lagu pembuka animenya yang berjudul “Shiawase” (Happiness), sementara Ami Sakaguchi membawakan lagu penutup animenya yang berjudul “URL.”
Daisuke Namikawa ikut berperan sebagai Takeru Sengoku, ayahnya Kakeru.
Anime ini akan mengadaptasi cerita-cerita dalam manganya yang belum diadaptasi di anime sebelumnya.
Seiyuu yang kembali berperan termasuk:
- Haruka Tomatsu sebagai Kyoko Hori
- Kouki Uchiyama sebagai Izumi Miyamura
- Seiichirō Yamashita sebagai Toru Ishikawa
- Yurie Kozakai sebagai Yuki Yoshikawa
- Nobuhiko Okamoto sebagai Kakeru Sengoku
- M.A.O sebagai Remi Ayasaki
- Reina Kondo sebagai Sakura Kōno
- Daiki Yamashita sebagai Shū Iura
- Jun Fukuyama sebagai Akane Yanagi
- Taku Yashiro sebagai Kōichi Shindō
- Momo Asakura sebagai Honoka Sawada
- Daisuke Ono sebagai Kyōsuke Hori
- Ai Kayano sebagai Yuriko Hori
- Yuka Terasaki sebagai Sōta Hori
- Hisako Kanemoto sebagai Motoko Iura
Anggota staf yang kembali termasuk:
- Sutradara: Masashi Ishihama
- Supervisor Naskah Seri, Penulis Naskah: Takao Yoshioka
- Desainer Karakter: Haruko Iizuka
- Kepala Pengarah Animasi: Haruko Iizuka, Akira Takata, Hiromi Ogata, Yumi Shimizu
- Artis Kunci Warna: Asuka Yokota
- Pengarah Seni: Hisayo Usui, Yasunao Moriyasu
- Penyunting: Hiroaki Kimura
- Pengarah Fotografi: Yūya Sakuma
- Pengarah CG: Katsuaki Miyaji
- Pengarah Suara: Jin Aketagawa
- Penggubah Musik: Masaru Yokoyama
- Produksi Animasi: CloverWorks
Takao Sano juga menjadi kepala pengarah animasi di anime baru ini.
Anime TV sebelumnya mulai ditayangkan lagi di Jepang pada 22 April 2023. Anime ini tayang perdana di Jepang pada Februari 2021.
Daisuke Hagiwara meluncurkan manga Horimiya di majalah Monthly G Fantasy dari Square Enix pada tahun 2011 sebagai spinoff dari manga yonkoma komedi sekolahan Hori-san to Miyamura-kun karya HERO, dan menamatkannya pada Maret 2021. HERO menyupervisi manga ini. Square Enix telah menerbitkan jilid ke-16 atau jilid terakhir manga ini pada Juli 2021. Hagiwara telah menulis sebuah bab epilog untuk manga ini pada Juli 2021.
Sinopsis Horimiya
Pada pandangan pertama, Hori-san yang sangat populer tampak seperti gadis SMA yang sembrono, tapi kenyataannya, dia polos, pragmatis, dan sayang keluarga. Di sisi lain, Miyamura-kun yang berkacamata terlihat seperti seperti anak SMA yang biasa-biasa saja dan muram, tapi sebenarnya dia adalah seorang pemuda yang menarik yang memiliki sifat bad boy dan memakai tindikan dan tato. Ketika dua murid sekelas yang tak terduga mirip ini secara kebetulan bertemu di luar kelas, mereka saling menemukan masing-masing rahasia dan berkembang menjadi pertemanan yang tak terduga.
~
Comments