Situs resmi untuk seri anime TV orisinal Deca-Dence telah mengungkap seiyuu, penyanyi lagu tema, staf lainnya, dan visual baru (atas) untuk animenya, serta mengungkap bahwa anime ini akan tayang perdana pada bulan Juli. Funimation juga telah mengungkap detail cerita dan karakter untuk animenya.
Funimation menjelaskan cerita animenya:
Bertahun-tahun telah berlalu sejak umat manusia didorong ke ambang kepunahan oleh kemunculan mendadak dari bentuk-bentuk kehidupan yang tidak diketahui, Gadoll. Manusia-manusia yang selamat sekarang tinggal di benteng bergerak setinggi 3000 meter bernama Deca-dence yang dibangun untuk melindungi diri dari ancaman Gadoll.
Penghuni Deca-dence terbagi dalam dua kategori: Gear, pejuang yang bertarung melawan Gadoll setiap hari, dan Tanker, mereka yang tidak memiliki keterampilan untuk bertarung. Suatu hari, Natsume, seorang gadis Tanker yang bermimpi menjadi Gear bertemu dengan Kaburagi yang bermuka masam, seorang tukang reparasi baju besi dari Deca-dence.
Pertemuan kebetulan antara dua orang yang tampaknya bertolak belakang ini, gadis dengan sikap positif yang tidak pernah menyerah pada mimpinya dan realis yang telah menyerah pada miliknya, pada akhirnya akan mengguncang masa depan dunia ini.
Anggota seiyuu animenya beserta karakternya termasuk:
Tomori Kusunoki sebagai Natsume
Katsuyuki Konishi sebagai Kaburagi
Konomi Suzuki akan membawakan lagu pembuka animenya yang berjudul “Theater of Life.” Kashitarō Itō membawakan lagu penutupnya yang berjudul “Kioku no Hakobune” (Ark of Memories).
Anggota staf yang baru diumumkan terdiri dari:
- Desain Cyborg: Kiyotaka Oshiyama (Studio Durian)
- Desain Deca-Dence: Hiromatsu Shu
- Desain Gadoll: Satoshi Matsuura
- Desain Sub-karakter: Hiromi Taniguchi, Ai Ogata
- Desain Konsep Pertarungan: Tetsuya Masuda
- Desain Prop: Fuminori Tsukita, Hiyori Denforword Akishino (Aki Production)
- Konsep Visual: Izumi Murakami
- Direktur Seni: Takashi Ichikura
- Desain Warna: Chiho Nakamura
- Direktur Fotografi: Masashi Uoyama
- Direktur 3DCG: Masato Takahashi
- Editor: Yumi Jinguji
- Pengarah Suara: Fumiyuki Go
Funimation akan menayangkan anime ini pada musim panas tahun ini.
Yuzuru Tachikawa (Mob Psycho 100, Death Parade) menyutradarai anime “aksi sci-fi” ini di NUT (Saga of Tanya the Evil). Hiroshi Seko, yang berkolaborasi dengan Tachikawa pada kedua season Mob Psycho 100, menulis naskah animenya. pomodrosa (Listeners) dikreditkan atas desain konsep karakter, dengan Shinichi Kurita (Death Parade) mendesain karakternya untuk animasi. Masahiro Tokuda (Last Hope) menggubah musiknya.
Sumber: ANN
Comments