Sinopsis:
Sakura Minamoto bercita-cita menjadi seorang idola. Sayangnya, kenyataan menghantamnya seperti truk, dan ia meninggal dalam kecelakaan lalu lintas secara tiba-tiba. Sepuluh tahun kemudian, ia bangun di Prefektur Saga, dan menemukan dirinya telah menjadi zombie tanpa mengingat ingatan tentang masa lalunya. Sementara masih berdamai dengan kematiannya, dia bertemu dengan seorang pria bernama Koutarou Tatsumi, yang menjelaskan bahwa dia telah membangkitkan Sakura dan enam gadis zombie lainnya dari era yang berbeda untuk tujuan merevitalisasi Saga secara ekonomi melalui grup idola. Dengan mengambil peran sebagai manajer abrasif, Koutarou mulai menjadwalkan acara. Para gadis setuju dengan itu, dan akhirnya memutuskan untuk menamai grup idola mereka Franchouchou.
Sebuah komedi yang tidak masuk akal dari genre idola, Zombieland Saga menceritakan kisah perjuangan Franchouchou yang menghangatkan hati untuk menyelamatkan Prefektur Saga sambil menyembunyikan identitas zombie mereka dan menemukan kembali kehidupan masa lalu mereka.
Musim ke-2 animeย Zombieland Sagaย atauย Zombieland Saga: Revengeย ditayangkan perdana pada hari Kamis (8/4) diย Amazon Prime Videoย dan channelย AT-X,ย Tokyo MX,ย Sun TV,ย TVQ Kyushu Broadcasting Co., Ltd., danย BS11, serta layananย Abemaย di Jepang.
Episode 5 telah ditayangkan pada hari Kamis (6/5). Pada episode sebelum-nya, menceritakan tentang Junko yang penuh keraguan untuk tampil tanpa Ai pada sesi penampilan Franchouchou berikut-nya di Saga Arena. Setelah mendapatkan pembekalan dari Kotarou, akhirnya Junko pun tampil dengan gemilang di depan para penonton Saga Arena yang juga disaksikan oleh Iron Frill.
Preview episode 5 yang ditampilkan pada akhir episode 4 membawakan judul โParappo Kecil Sagaโ yang berpusat pada karakter Lily. Bagaimanakah kisah-nya?
Baca juga: [Review] Zombieland Saga: Revenge – Episode 4
Episode 5:
Franchouchou yang sekarang telah banyak memiliki banyak dukungan. Penampilan mereka di episode-episode sebelumnya telah membawa nama mereka mulai melambung tinggi. Dari tiap anggota telah memperlihatkan hasil performa terbaik mereka, dan tentunya Hoshikawa Lily juga tidak akan diam.
Kali ini tidak segan-segan ia menggantikan Kotarou sebagai pengarah Franchouchou untuk kegiatan mereka selanjutnya.
Kegiatan Franchouchou selanjutnya akan dibawakan sendiri oleh Lily, yaitu ajang pencarian bakat yang akan tayang secara live di siaran televisi. Lily yang semasa hidup-nya sering tampil dalam acara televisi dipercayakan oleh rekan-rekannya untuk mengikuti kegiatan ini.
Dalam ajang pencarian bakat ini, tentunya tidak akan mudah dan pastinya akan banyak peserta yang memiliki penampilan unik tersendiri. Dan… disini kita diperlihatkan dengan sosok baru, yakni artis berbakat yang memiliki talenta dan cukup terkenal seperti Lily semasa hidup-nya. Ia bernama Ozora Light.
Light bertemu dengan Franchouchou, dan ia ternyata mengenal grup idol tersebut. Ia juga mengaku pergi ke Saga dengan berharap dapat bertemu dengan Franchouchou. Ia bersalaman dengan Lily sebagai sesama konstestan.
Di sela-sela waktu menjelang kontes, saat Sakura sedang membeli minuman untuk teman-temannya, tanpa sengaja ia mendengar obrolan Light dengan asisten-nya. Ia mengaku tidak sudi disamakan dengan peserta lain, terutama Lily yang kemungkinan besar memiliki potensi sebagai pemenang (karena penggemar-nya banyak, dan dia anggota Franchouchou). Light sendiri mengatakan jika ia akan menjadi legenda, bahkan lebih dari Franchouchou.
Sakura yang mendengar hal tersebut kemudian memberi tahu Lily, Namun Lily hanya menanggapinya dengan santai dan senyuman yang selalu ceria.
Saat kontes telah dimulai, dan giliran saat-nya untuk Lily, ia menampilkan sebuah storytelling, dan itu membawanya ke sesi final. Peserta setelah Lily adalah Light yang menampilkan juggling. Sempat gagal karena menjatuhkan bola yang akan diambil, ia pun berteriak “jangan menyerah” sembari menyuruh penonton dan juri untuk menyemangati-nya.
Dan hasilnya, ia berhasil melakukan juggling dengan sempurna dan hal ini mendapatkan apresiasi oleh juri. Ia pun masuk final bersama Lily.
Di ajang final, kedua peserta akan ditantang untuk bernyanyi. Lily berencana akan membawakan lagu berjudul “inochi” (kehidupan). Sebelum final berlangsung Light dan Lily sempat bertemu, danย Light sendiri mengungkapkan kesombongan-nya sekaligus sedikit merendahkan Lily.
Di final, Light akan yang tampil pertama, namun ternyata ia membawakan lagu yang sama dengan Lily bawakan.
Apabila Lily membawakan lagu yang sama, maka akan dianggap meniru, sehingga kesempatan-nya untuk menang bisa turun. Dalam hal ini, Lily mulai mengambil langkah untuk membawakan lagu yang sama namun dengan aransemen yang berbeda.
Lagu yang dibawakan Lily jauh lebih bersemangat dan memiliki tempo yang cepat, berbeda dengan lagu inochi yang asli-nya dengan nuansaย calm. Hal ini memberi penonton dan juri sebuah kenikmatan dari lagu yang Lily bawakan, bahkan Light sendiri sampai tak mampu berkata-kata.
Hasil akhir telah diputuskan. Namun sayang, pemenang dari final tersebut adalah Light. Tidak ada alasan tertentu, dan ini murni hasil penilaian juri.
Pada scene terakhir, Light dan Lily telah saling berjabat tangan. Light sendiri telah mengakui bahwa diatas-nya masih ada artis cilik lain yang jauh lebih berbakat. Ia juga mengundang Lily untuk pergi ker Tokyo suatu hari nanti untuk tampil bersama.
Sementara itu, penampilan Lily yang membawakan lagu inochi dengan dansa dan rap membuat-nya viral di media sosial, dan membuat nama Franchouchou semakin naik dan naik.
Review:
1. Sosok Kotarou yang terlupakan
Untuk kali ini, dan mungkin pertama kali-nya di Zombieland Saga, kegiatan untuk Franchouchou tidak diarahkan oleh Kotarou. Biasanya jika kalian sadar, hampir seluruh kegiatan Franchouchou pasti merupakan kegiatan yang diarahkan oleh Kotarou. Dan untuk kali ini, Lily-lah yang memutuskan untuk solo debut sendirian, dan teman-teman yang lain hanya mendukung.
Kotarou sendiri hanya muncul pada awal adegan, dan pada pertengahan dimana ternyata ia juga merupakan salah satu konstestan.
2. Mengapa di awal scene Kotarou menggunakan setelan renang?
Masih berkaitan tentang Kotarou, selain pemberi arahan, ia juga selalu mengunjungi anak buah-nya (Franchouchou) dengan pakaian-pakaian aneh. Biasanya pakaian-pakaian tersebut selalu menjadi petunjuk untuk kegiatan mereka berikutnya.
Di awal scene, ia sempat muncul dengan setelan pakaian renang, namun ia tidak jadi menyampaikan kata-kata mutiara andalan-nya karena Lily telah mengambil alih. Mimin berpikir, sebenarnya apa yang ingin dilakukan Kotarou? Apakah sebenarnya ada kegiatan lain yang sudah direncanakan-nya?
3. Mengubah aransemen lagu dalam waktu singkat, apakah itu mungkin?
Yah.. kalau mengenai hal ini, sepertinya tidak perlu terlalu dipikirkan. Jika kalian beranggapan bahwa ini hal yang wajar karena “ini adalah anime”, maka itu jawaban yang sebenarnya kurang tepat.
Lily merupakan mantan idol cilik ter-populer di zaman-nya, dan juga ia adalah seorang idol untuk sekarang. Tentunya musik bukanlah sesuatu yang asing untuk-nya, di tambah masa lalu Lily yang tidak bisa kita tebak seperti apa kisah keseluruhan-nya.
Mungkin saja ia hebat dalam hal tersebut. Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa kemampuan-nya untuk merubah aransemen lagu dan tarian dalam waktu yang singkat itu bisa saja terjadi.
4. Sosok Lily adalah kebalikan dari Sakura dan Junko
Lily adalah sosok yang riang. Ia tahan dengan segala kata-kata cacian, dan tetap tegar meskipun mendapatkan masalah. Dan hebatnya lagi, sosok sekecil ini bisa mengatasi masalah-nya sendirian. Sama seperti di musim pertama-nya, dimana Lily tetap menjaga perasaan-nya dan tidak terlalu melibatkan teman-temannya karena pertemuan dengan Papi-nya.
Sifat-nya cukup terbalik dengan Sakura dan Junko, dimana mereka harus murung dulu kemudian diberi pembekalan oleh Kotarou lebih dulu.
Yah.. mungkin karena Lily masih kecil, dan tidak merasakan sulit-nya hidup di masa remaja. Jadi semangat muda-nya jauh lebih membara dibandingkan mereka berdua.
5. Kalimat “Parappo” pada judul episode ini
Mungkin kalian sudah menyadari, kalau parappo pada judul episode ini mengarah ke lagu yang dibawakan Lily yang bernyanyi seperti nge-rap. Bahkan mimin tidak bisa mencerna apa yang dinyanyikan Lily selain kalimat parappo parappo-nya.
Selain itu, mimin sempat merinding melihat Lily yang menari dengan sangat cepat, sehingga takut nanti tubuh-nya bisa copot, hehe..
6. Pesan moral
“Jangan sombong! Di atas langit, masih ada langit”.
Kalian sendiri pastinya sudah tahu apa jadinya jika kalian terlalu sombong, baik hanya di dalam batin maupun terungkap secara jelas. Tentunya karma bisa saja terjadi. Dan bukan hanya karena ini adalah anime, tapi di kehidupan nyata pun sifat terlalu sombong bisa menjadi bumerang untuk kita.
Jika kalian bisa, contoh-lah perilaku Lily, walaupun sepertinya sulit. Selalu tersenyum, ceria, bahkan ada kejadian tidak mengenakan sekalipun.
Next Episode:
Episode selanjutnya menampilkan judul “Taruhan Berjalan SAGA”, dan pusat karakter-nya adalah…. Yamada Tae!
Sosok paling misterius dan tidak diketahui asal-usul nya. Bahkan dari musim pertama-nya belum pernah menceritakan tentang Tae. Mimin sangat tidak sabar menantikan episode selanjutnya. Apa mungkin Tae akan bangun di episode selanjutnya? Hehe.. sepertinya itu hal yang mustahil. Tapi mari kita pastikan di episode kelanjutannya minggu depan!
Comments