Menyusul pembatalan manga fantasi Isekai Tenseisha Goroshi -Cheat Slayer- (“Killing the People Reincarnated into the Other World -Cheat Slayer-“), penulis Homura Kawamoto (penulis Kakegurui – Compulsive Gambler) mengeluarkan permintaan maaf di akun Twitter-nya, dan berikut terjemahannya:

Saya meminta maaf sedalam-dalamnya atas semua rasa sakit, kekhawatiran, dan keributan yang saya timbulkan kepada semua orang terkait dengan insiden ini. Saya membuat sebuah karya yang kurang dalam pertimbangan, dan saya malu telah menyebabkan kejadian seperti ini. Ke depan, rasa malu saya tentang tindakan saya akan mendorong saya untuk membuat karya yang lebih baik. Saya sangat menyesal.

Editor dari majalah Monthly Dragon Age milik Kadokawa telah mengumumkan bahwa manga ini, yang ditulis oleh Kawamoto dengan gambar buatan Aki Yamaguchi, telah dibatalkan setelah satu chapter.

Pembaca majalah telah menunjukkan kesamaan antara villain di manga dengan karakter tertentu dalam karya lain. Sebagai tanggapan, departemen editorial memeriksa kembali manga dan memutuskan bahwa akan ada masalah dengan penggambaran karakter dengan kemiripan serupa sebagai villain, dan dengan demikian dapat dipandang sebagai sengaja merendahkan karya tertentu. Departemen meminta maaf kepada kreator karya tersebut dan orang lain yang terlibat, dan menyatakan bahwa mereka akan lebih memperhatikan untuk mencegah masalah serupa di masa depan.

Penulis Mushoku Tensei: Jobless Reincarnation — Rifujin na Magonote — adalah salah satu kritikus manganya. Berikut terjemahan twitnya:

“Membuat yang disebut sebagai protagonis isekai curang menjadi penjahat dan membuat mereka melakukan hal-hal keji” ←Tidak masalah
“Menampilkan karakter yang dapat disadari bahwa itu bawaan dari karakter dari karya lain”←Saya tidak akan mengatakan itu bukan masalah, tapi itu bukan masalah besar
“Menampilkan karakter yang dapat disadari bahwa itu bawaan dari karakter dari karya lain, dan kemudian mengubahnya menjadi penjahat dan membuat mereka melakukan hal-hal keji” ←Ini kelewat batas

Fuse, penulis That Time I Got Reincarnated as a Slime, menanggapi permintaan maaf Kawamoto. Berikut terjemahan dari sebagian pesan blognya:

“Saya telah menerima permintaan maaf dari departemen editorial Dragon Age. Bagi seorang penulis, citra karakter itu penting, jadi saya meminta jika Anda membuat parodi, Anda tidak berlebihan.”

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 1

Ceritanya menggambarkan seorang protagonis yang memberikan penghakiman kepada orang-orang yang bereinkarnasi ke dunia lain dan menikmati keterampilan curang. Cerita ini mengikuti seorang penduduk desa bernama Lute yang menghormati dan ingin bergabung dengan serikat “Rebels Against God,” yang beranggotakan orang-orang yang bereinkarnasi ke dunia dan yang bertarung melawan pasukan Raja Iblis. Cerita dimulai ketika salah satu orang yang dikagumi Lute, Louis Crawford, muncul.

Anggota serikatnya memiliki kemiripan fisik yang menonjol dengan karakter dari seri isekai populer, seperti Rimuru dari That Time I Got Reincarnated as a Slime, Kirito dari Sword Art Online, Ainz dari Overlord, Aqua dari KONOSUBA, dan Catarina dari My Next Life as a Villainess: All Routes Lead to Doom!

Manga ini debut pada tanggal 9 Juni di Monthly Dragon Age.

Seri ini diberitahukan pada bulan Mei dan dijelaskan sebagai kisah balas dendam “yang diselimuti kebencian dan hasrat,” berpusat pada seseorang yang membantai semua yang bereinkarnasi dari dunia lain.

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 2

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 3

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 4

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 5

Penulis Kakegurui Meminta Maaf atas Pembatalan Manga Isekai Revenge 6

Sumber: Otakomu via ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Takayoshi Kuroda Akan Meluncurkan Manga Baru Berjudul Buta no Fukushū pada Bulan Juli

Previous article

Manga A3! WINTER Akan Berakhir pada Bulan Juli

Next article

Comments

More in Manga

You may also like