Ichikara Inc. mengumumkan peluncuran grup Virtual YouTuber Bahasa Inggris NIJISANJI pertamanya pada hari Rabu (12/5), berjudul “LazuLight.” Anggota grup ini adalah Elira Pendora, Pomu Rainpuff, dan Finana Ryugu. Setiap anggota memulai debut akun media sosial dan kanal YouTube mereka pada hari Rabu (12/5).

Informasi lebih lanjut tentang setiap persona yang debut adalah sebagai berikut:

NIJISANJI EN Mengumumkan Grup Virtual YouTuber “LazuLight” 1

Elira Pendora adalah “naga langit yang datang dari langit yang paling dekat dengan matahari. Dia memiliki kebaikan dan penerimaan yang membuat cahaya hari yang cerah jatuh secara merata pada semuanya.”

NIJISANJI EN Mengumumkan Grup Virtual YouTuber “LazuLight” 2

Pomu Rainpuff adalah “seorang peri yang tinggal di hutan yang rimbun. Luwes seperti bunga di angin sepoi-sepoi, ceria dan optimis.”

NIJISANJI EN Mengumumkan Grup Virtual YouTuber “LazuLight” 3

Finana Ryugu adalah “putri duyung yang menghabiskan waktunya dengan ikan tropis di lautan terumbu karang. Memiliki hati sejernih dan semurni laut yang tenang dan indah.”

NIJISANJI menjelaskan konsep untuk “LazuLight” sebagai berikut: “Kisah mereka dimulai sekarang. Dalam mencari Heart’s Melody, LazuLight melakukan perjalanan melalui masa kini. Seperti cahaya berlian yang menuntun ke langit pelangi…”

Gadis-gadis itu akan mengadakan live streaming pertama mereka dan mengungkapkan single debut mereka melalui program “NIJISANJI EN 「LazuLight」 DEBUT! ~LIVE from the Moon~” di kanal YouTube bahasa Inggris resmi NIJISANJI pada jam dan tanggal berikut:

Minggu, 16 Mei 2021, dari 11 siang(JST)
Minggu, 16 Mei 2021, dari 2 pagi(GMT)
Sabtu, 15 Mei 2021, dari 7 malam(PDT)

Hana Machia dari NIJISANJI Indonesia akan melayani sebagai MC programnya. Setelah anggota LazuLight mengadakan live streaming debut mereka di kanal mereka masing-masing, mereka akan bergabung dengan program untuk menonton bagian dari video musik lagu debutnya. Lagu tersebut berjudul “Diamond City Lights” dan digubah oleh penyanyi Mafumafu.

Berikut Ruang tunggu program:

Ruang tunggu video musik:

NIJISANJI juga merilis video teaser:

Proyek NIJISANJI diluncurkan pada tahun 2018 dan dijalankan oleh Ichikara Inc. Ini adalah salah satu proyek Virtual YouTuber terbesar di Jepang, yang menampung lebih dari seratus VTuber. NIJISANJI EN diluncurkan pada bulan Juni 2020. Audisi untuk grup ini diadakan pada bulan Desember 2020.

Sumber: ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Film Anime Baru Revue Starlight Ditunda hingga 4 Juni karena COVID-19

Previous article

Pemenang Penghargaan Manga Kodansha Tahunan Ke-45 Telah Diumumkan

Next article

Comments

More in News

You may also like