Edisi Mei majalah Saikyō Jump milik Shueisha telah mengungkapkan pada tanggal 1 April bahwa manga Jigoku Sensei Nube S karya Takeshi Okano dan Sho Makura, spinoff dari manga Jigoku Sensei Nube, akan berakhir dalam edisi majalah berikutnya pada bulan Mei.

Manga spinoff Jigoku Sensei Nube S diluncurkan di Saikyō Jump milik Shueisha pada bulan Agustus 2018.

Takeshi Okano dan Sho Makura menserialisasikan manga orisinal Jigoku Sensei Nube pada tahun 1993 hingga 1999 di majalah Weekly Shonen Jump milik Shueisha. Mereka kemudian menerbitkan manga one-shot berjudul “Jigoku Sensei Nube: Ōmagatoki” di Grand Jump pada bulan April 2014, 15 tahun setelah manga orisinalnya tamat.

Seri Jigoku Sensei Nube mengikuti Meisuke Nueno, yang lebih dikenal sebagai Nube, seorang eksorsis yang juga merupakan guru untuk kelas 5 SD di Doumori Elementary. Sementara dia menggunakan berbagai macam teknik eksorsisme, senjata utamanya adalah Tangan Iblis yang merupakan kekuatan dari oni pengacau yang disegel tepat di mana tangan kirinya seharusnya berada.

Okano dan Makura meluncurkan manga sekuel Jigoku Sensei Nube Neo di Grand Jump pada bulan Mei 2014. Manga ini berakhir pada bulan Desember 2018. Sekuel ini berpusat pada karakter Nube, serta Kyōko Inaba, mantan murid Nube yang kini telah tumbuh dewasa dan menjadi guru juga.

Manga orisinal Jigoku Sensei Nube telah menginspirasi seri anime TV, seri video anime, dan tiga film anime. Manga ini juga mendapatkan adaptasi seri live-action pada tahun 2014.

Sumber: ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Polisi Tangkap Lagi Pemain Drum Band ALI karena Kasus Penipuan Lainnya

Previous article

Film BanG Dream! Episode of Roselia Kedua Diperlihatkan dalam Trailer

Next article

Comments

More in Manga

You may also like