Hello Sobat Wibumesta, edisi ke-12 majalah Weekly Shonen Jump milik Shueisha tahun ini telah mengungkap bahwa manga My Hero Academia karya Kōhei Horikoshi akan berhenti sementara di edisi ke-13, dan akan berlanjut di edisi ke-14 pada tanggal 2 Maret. Majalah ini tidak memberikan alasan mengapa manga ini berhenti.

Horikoshi telah meluncurkan seri manga superhero ini di majalah Weekly Shonen Jump milik Shueisha pada bulan Juli 2014. Shueisha telah menerbitkan volume ke-25 pada tanggal 4 Desember, dan akan menerbitkan volume ke-26-nya pada tanggal 4 Maret.

Manga ini telah mendapatkan tiga seri anime TV, dan season keempatnya tayang perdana pada tanggal 12 Oktober. Film My Hero Academia: Two Heroes telah dibuka di Jepang pada bulan Agustus 2018. Film kedua, My Hero Academia: Heroes Rising, telah dibuka pada tanggal 20 Desember.

Manga ini juga menginspirasi seri spin-off, novel, video game, dan drama panggung.

Sumber: ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Episode Ke-7 dari Anime A Certain Scientific Railgun T Diundur Karena Efek dari Coronavirus

Previous article

Anime Kaiketsu Zorori Baru Ungkap Seiyuu, Lagu Tema, Tanggal Tayang

Next article

Comments

More in Anime

You may also like