Kadokawa telah mengumumkan bahwa manga komedi horor Mieruko-chan karya Tomoki Izumi mendapatkan anime TV yang akan tayang perdana pada tahun ini. Situs anime ini memperlihatkan trailer teaser untuk anime ini.

Izumi juga menggambar ilustrasi untuk merayakan pengumuman anime ini.

Manga Komedi Horor Mieruko-chan Mendapatkan Anime TV untuk Tahun Ini 1

Manga Komedi Horor Mieruko-chan Mendapatkan Anime TV untuk Tahun Ini 2

Yen Press menerbitkan manga ini dalam bahasa Inggris, dan menjelaskan ceritanya:

Suatu hari, Miko tiba-tiba mulai melihat makhluk-makhluk aneh yang orang lain tidak bisa lihat. Tanggapannya bukanlah kabur, bukan menghadapi mereka, melainkan melakukan segala sesuatu yang dia bisa untuk mengabaikan mereka sepenuhnya! Bisakah dia tetap berwajah datar dan melanjutkan kehidupan sehari-harinya saat dikelilingi oleh monster yang mengerikan?

Yuki Ogawa menyutradarai anime ini di Passione. Kenta Ihara mengawasi sekaligus menulis naskah serinya. Chikashi Kadekaru mendesain karakternya, dan juga menjadi kepala sutradara animasi. Makoto Uno mendesain monsternya.

Izumi meluncurkan manga Mieruko-chan di situs ComicWalker milik Kadokawa pada bulan November 2018, dan Kadokawa menerbitkan volume kelima manganya pada tanggal 22 Maret. Yen Press telah menerbitkan volume kedua manganya pada tanggal 23 Februari.

Sumber: ANN

Mitลhan

Serial Anime TV Jujutsu Kaisen akan Mendapatkan Adaptasi Anime Movie

Previous article

Video Musik Animasi ‘Baten Kaitos’ Garapan Waboku, A-1 Pictures, dan Eve Tayang Perdana pada Tanggal 28 Maret

Next article

Comments

More in Anime

You may also like