Kreator manga Dien Bien Phu, Daisuke Nishijima, telah meluncurkan serialisasi online baru yang berjudul Corona-kun no Tsuioku (Corona-kun’s Recollections) pada tanggal 29 April. Seri manga esai pasca apokaliptik ini diterbitkan di layanan media online QJWeb milik Quick Japan.

Manga ini mengikuti “Corona-kun,” versi antropomorfik dari coronavirus baru (COVID-19). Kisah ini berlatar di sebuah dunia di mana umat manusia gagal mengatasi virus dan semua kehidupan dan budaya lenyap. Corona-kun melihat kembali sejarah dan bertanya apa yang bisa dilakukan manusia untuk bertahan hidup sambil melakukan pengamatan yang lucu.

Pada chapter pertama, Corona-kun membahas film thriller aksi tahun 1994 berjudul Léon: The Professional dan menyatakan bahwa protagonis hitman hidup dalam gaya hidup mandiri yang ideal dengan menghindari kontak manusia dan hanya pernah keluar untuk melakukan pekerjaannya. Dia mungkin akhirnya menemui ajalnya melalui pertarungan demi seorang gadis muda, tetapi, sesuai alasan Corona-kun, dia tidak akan mati jika dia tidak pernah melakukan kontak dengan Mathilda.

Nishijima telah bekerja sebagai penulis dan pembuat film sejak tahun 1990an sebelum memulai debutnya sebagai mangaka dengan seri Ōson Sensō pada tahun 2004. Dia memenangkan penghargaan Best Artist di Seiun Awards 2004 atas karyanya pada manga Sekai no Owari no Mahōtsukai (The Witch at the End of the World). Dia juga aktif di industri musik di bawah nama DJ Mahōtsukai. Dia juga bekerja pada sebuah proyek idol yang berjudul “Mayowigo.”

Sumber: ANN

Mitōhan

Daftar Produksi Anime Saat Ini yang Sudah Kelar

Previous article

Tontonlah Rekaman Video Resmi Langka Di Dalam Museum Ghibli Ini !

Next article

Comments

More in Manga

You may also like