Konami telah mengumumkan bahwa mereka akan merilis Yu-Gi-Oh! Rush Duel: Saikyо̄ Battle Royale!!, game terbaru dalam waralaba Yu-Gi-Oh!, untuk Nintendo Switch pada tanggal 12 Agustus di Jepang.

Salinan cetakan pertama menyertakan tiga kartu Yu-Gi-Oh! eksklusif, dan pembeli yang memesan game lebih dulu (pre-order) akan menerima kartu amiibo.

Game ini akan menyertakan karakter dari anime Yu-Gi-Oh! Sevens. Konami memulai debut game kartu Yu-Gi-Oh! Rush Duel di Jepang pada tahun lalu.

Anime Yu-Gi-Oh! Sevens telah tayang perdana pada bulan April 2020. Episode kelima ditayangkan pada tanggal 2 Mei 2020. Pada tanggal 1 Mei 2020, situs resmi animenya mengumumkan bahwa produksi anime ini ditangguhkan karena masalah keamanan terkait dengan tersebarnya penyakit virus korona baru (COVID-19). TV Tokyo kemudian melanjutkan panayangannya pada tanggal 13 Juni 2020 dan menayangkan episode 6-9. TV Tokyo kemudian menayangkan episode baru mulai dari episode 10 pada tanggal 8 Agustus 2020.

Anime ini menampilkan protagonis murid SD untuk pertama kalinya dalam waralaba Yu-Gi-Oh!. Anime ini memiliki aturan duel baru “Rush Duel.” Anime ini berlatar di masa depan di kota Gōha. Yūga Ōdō, seorang siswa SD kelas lima, menyukai penemuan dan duel. Teman sekelasnya, Rook, adalah orang yang bergaya sebagai “duelist nomor satu di SD Gōha 7.” Gakuto adalah ketua OSIS, dan Romin adalah teman sekelas Yūga.

Sumber: ANN

Mitōhan
Retired (27/10/2023)

Game Konsol Demon Slayer Menambahkan Urokodaki sebagai Karakter yang Bisa Dimainkan

Previous article

Netflix Menayangkan Season Ke-4 sekaligus Terakhir Animasi Castlevania pada Bulan Mei dengan Pertimbangan Kemungkinan Adanya Seri Baru

Next article

Comments

More in Games

You may also like