Situs resmi untuk anime TV dari manga My Home Hero, karya Naoki Yamakawa dan Masashi Asaki, telah mengungkapkan tiga anggota seiyuu baru dan visual baru untuk animenya.

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 1

Seiyuu barunya beserta karakternya yaitu:

Kลichi Yamadera sebagai Shino

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 2

Katsuhiro Tokuishi sebagai Takeda

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 3

Mitsuhiro Sakamaki sebagai Tabata

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 4

Seiyuu yang sebelumnya sudah diumumkan adalah:

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 5

  • Junichi Suwabe sebagai Tetsuo Tosu, pembuat mainan berusia 47 tahun
  • Sayaka Ohara sebagai Kasen Tosu, istri Tetsuo yang berusia 41 tahun dan orang kepercayaan Tetsuo yang setia
  • Chihiro Shirata sebagai Reika Tosu, anak perempuan satu-satunya dari keluarga Tosu, dan seorang mahasiswi tahun pertama
  • Kent Itล sebagai Kyลichi Majima, anggota kelompok kejahatan terorganisir yang berusia 20 tahun

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 6

  • Shinichiro Miki sebagai Yoshitatsu Matori, ayahnya Nobuto
  • Keita Tada sebagai Nobuto Matori, pacarnya Reika
  • Rumi Okubo sebagai Hibiki, seorang hostes yang menjadi kekasih Nobuto setelah mereka bertemu setahun yang lalu
  • Akio Ohtsuka sebagai Kubo, figur pemimpin dalam kelompok kejahatan terorganisir

Anime ini akan tayang perdana pada April 2023.

Anime My Home Hero Ungkap Seiyuu Lainnya dan Visual Baru 7

Takashi Kamei menyutradarai anime ini di Tezuka Productions. Kohei Kiyasu menulis sekaligus menyupervisi naskah serinya. Masatsune Noguchi mendesain karakternya. Yukio Abe menjadi desainer seni. Kenji Kawai menggubah musiknya, sementara Takumi Itล menjadi pengarah suaranya. Kiyotaka Kawada dikreditkan untuk efek suara.

Yamakawa dan Asaki meluncurkan manganya di Weekly Young Magazine pada Mei 2017. Jilid ke-18 manga ini telah dirilis pada Oktober 2022. Manga ini dilanjutkan kembali dengan bagian ketiga sekaligus terakhirnya di edisi ke-29 Weekly Young Magazine pada Juni 2022. Lakon terakhirnya mengambil cerita kembali tujuh tahun setelah bagian kedua. Manga ini memasuki masa hiatus setelah mengakhiri bagian keduanya pada Oktober 2021.

Manganya berpusat pada seorang sararฤซman yang memiliki istri yang dapat diandalkan dan seorang putri di universitas yang terkadang bertindak sedikit memberontak, tetapi memiliki kehidupan yang bahagia dengan jalannya sendiri. Hingga suatu hari dia mengetahui putrinya telah dipukuli, dan dengan demikian memulai perjalanannya ke dunia yang berbahaya untuk melindungi keluarganya.

Yamakawa mungkin paling dikenal dengan manga 100-Man no Inochi no Ue ni Ore wa Tatteiru (I’m Standing on a Million Lives) yang dikerjakannya bersama artis Akinari Nao. Manga ini telah menginspirasi adaptasi anime TV yang sudah tayang sejak Oktober 2020. Season kedua animenya tayang perdana pada Juli 2021.

Asaki dikenal karena menggambar untuk manga Psychometrer dan Psychometrer Eiji karangan Yuma Ando, dan juga menggambar manga IWGP: Denshi no Hoshi untuk waralaba Ikebukuro West Gate Park.

Mitลhan

Mahito Aobe Akan Meluncurkan Manga Baru Berjudul Soshite Akuma wa Seigi o Kataru

Previous article

Anime Skip to Loafer Akan Mulai Tayang pada April 2023

Next article

Comments

More in Anime

You may also like