Situs resmi untuk anime TV dari manga Migi to Dali (Migi & Dali), karya Nami Sano, telah mengumumkan tujuh anggota seiyuu lainnya untuk anime tersebut, serta mengumumkan bahwa anime tersebut akan tayang perdana pada 2 Oktober 2023. Anggota seiyuu yang baru diumumkan beserta karakternya adalah:
Kotono Mitsuishi sebagai Yōko Sonoyama, wanita yang mengadopsi Hitori
Takashi Matsuyama sebagai Osamu Sonoyama, pria yang mengadopsi Hitori
Sumire Morohoshi sebagai Metry, ibunya Migi dan Dali
Kimiko Saitō sebagai Micchan, pengurus rumah tangga keluarga Sonoyama
Romi Park sebagai Reiko Ichijō, ibunya Eiji
Tokuyoshi Kawashima sebagai Akira Ichijō, ayahnya Eiji
Akira Sekine sebagai Karen Ichijō, adik perempuannya Eiji
Anime ini akan mulai tayang di kanal AT-X dan layanan Amazon Prime Video (di Jepang) pada 2 Oktober pukul 22:00 JST (20:00 WIB), dan juga akan tayang di kanal Tokyo MX dan BS11, serta layanan streaming lainnya.
Anime ini dibintangi oleh:
- Shun Horie sebagai Migi
- Ayumu Murase sebagai Dali
- Shintarō Asanuma sebagai Shunpei Akiyama
- Shunsuke Takeuchi sebagai Maruta Tsutsumi
- Kengo Kawanishi sebagai Eiji Ichijō
Mankyū menyutradarai anime ini di Geek Toys, dan juga bertanggung jawab atas naskah seri, serta melayani sebagai pengarah suara. CompTown dikreditkan atas kolaborasinya pada produksi animasi. Ayumi Nishibata mendesain karakternya, dan juga menjabat sebagai kepala pengarah animasi. Hiroko Sebu menggubah musiknya.
Anggota staf lainnya termasuk:
- Assistant Director: Mamoru Enomoto
- Clothing Design: Emi Honda, Takayo Mitsuwaka, Nozomi Fujii
- Prop Design: Color & Smile
- Food Design: Recommendation
- Art Setting: Kiya Hirayoshi
- Art Director: Risa Wakabayashi
- Color Setting: Haruko Nobori
- 3D Director: Kōhei Ogawa (CompTown)
- Director of Photography: Mika Watanabe
- Editing: Masahiro Gotō
- Music Production: Flying Dog
- Sound Effects: Naoto Yamatani
- Sound Production: Bit Groove Promotion
Penyanyi sekaligus penulis lagu Soraru dan penyanyi Rib membawakan lagu pembuka anime ini yang berjudul “Yūmagadoki” sebagai unit baru yang bernama Soraru to Rib.
Sano meluncurkan manganya di majalah Harta milik Kadokawa pada Juli 2017.
Ceritanya berlatar di Desa Origon yang bergaya pinggiran kota Amerika di Distrik Kita pada awal tahun 1990-an. Migi dan Dali adalah sepasang anak kembar yang, dengan menyamar sebagai anak adopsi tunggal, menyusup ke Desa Origon untuk membalaskan dendam atas kematian ibu mereka, yang mereka yakini telah dibunuh oleh seseorang dari daerah pemukiman.
Sano menamatkan manganya pada November 2021. Jilid ketujuh atau terakhirnya sudah dirilis sejak Desember 2021. Sano telah meninggal dunia pada 5 Agustus 2023 di usia 36 tahun.
~
Comments