Situs resmi untuk Lupin III vs. Cat’s Eye, anime crossover antara waralaba Lupin III dan Cat’s Eye, telah mengungkapkan video promosi baru dan key visual baru. Video itu mengungkapkan anggota seiyuu lainnya dan artis lagu tema untuk anime tersebut, serta mengungkapkan bahwa animenya akan debut pada 27 Januari 2023 untuk sedunia secara eksklusif di Amazon Prime Video.

Anime Lupin III vs. Cat's Eye Akan Dirilis pada 27 Januari 1
Seperti yang sudah diumumkan sebelum ini, Kanichi Kurita dan Keiko Toda masing-masing memerankan kembali peran mereka sebagai Lupin III dan Hitomi Kisugi. Anggota seiyuu barunya termasuk Akio Ohtsuka sebagai Jigen Daisuke, Daisuke Namikawa sebagai Goemon Ishikawa, Miyuki Sawashiro sebagai Fujiko Mine, Kลichi Yamadera sebagai Inspector Zenigata, Rica Fukami sebagai Rui Kisugi, Chika Sakamoto sebagai Ai Kisugi, Yoshito Yasuhara sebagai Toshio Utsumi, dan Mugihito sebagai Sadatsugu Nagaishi. Semua anggota seiyuu ini memerankan kembali peran mereka dari entri sebelumnya dalam waralaba tersebut, kecuali untuk Rica Fukami dan Mugihito, yang menggantikan mendiang Toshiko Fujita dan Tamio Ohki dalam peran mereka masing-masing. Anggota seiyuu lainnya termasuk Banjou Ginga, Hiroki Touchi, dan Takayuki Sugo.

Anri kembali untuk membawakan versi baru dari lagu tema “Cat’s Eye” yang dia tampilkan untuk anime tahun 1983, dan judul versi barunya adalah “Cat’s Eye 2023.” Versi baru ini dijadikan sebagai lagu tema untuk anime Lupin III vs. Cat’s Eye. fox capture plan akan membawakan lagu pembuka animenya yang berjudul “THEME FROM LUPIN vs CAT’S EYE.”

Anime Lupin III vs. Cat's Eye Akan Dirilis pada 27 Januari 2
Proyek baru ini merayakan ulang tahun ke-50 anime Lupin III, dan merayakan ulang tahun ke-40 manga Cat’s Eye karya Tsukasa Hojo. Anime ini akan berlatar di periode waktu aslinya Cat’s Eye pada tahun 1980an. Cat’s Eye bersaudara kembali bertujuan untuk mencuri tiga lukisan yang dulunya milik ayah mereka, tetapi kali ini, Lupin mengincar hal yang sama. Namun lukisan-lukisan itu juga akan mengungkapkan misteri yang telah lama terkubur.

Kobun Shizuno dan Hiroyuki Seshita, yang bersama-sama menyutradarai anime Knights of Sidonia dan film anime trilogi Godzilla, akan menyutradarai anime baru ini di TMS Entertainment, dengan Keisuke Ide sebagai asisten sutradara. Shลซji Kuzuhara menulis naskahnya. Komposer seri Lupin III Yuji Ohno dan komposer anime Cat’s Eye Kazuo Otani menggubah musiknya. Haruhisa Nakata (kreator orisinal Levius) dan Junko Yamanaka mendesain karakternya. Naoya Tanaka dan Ferdinando Patulli dikreditkan untuk desain produksi. Mitsunori Kataama menjadi pengarah seni. Aya Hida menjadi editor. Youji Shimizu menjadi pengarah suara.

Bagian terbaru dalam waralaba Lupin III, seri anime TV Lupin the 3rd Part 6, sudah tayang di kanal NTV di Jepang sejak Oktober 2021.

Manga Cat’s Eye karya Tsukasa Hojo berpusat pada tiga orang kakak beradik yang menjalankan sebuah kafe di siang hari, dan merupakan pencuri seni yang terkenal di malam hari. Manga ini berjalan dari tahun 1981 hingga 1985, dan menginspirasi dua season anime TV oleh Tokyo Movie Shinsha. Season pertama dengan 36 episode tayang antara tahun 1983-1984, dan season kedua dengan 37 episode tayang dari tahun 1984 hingga 1985.

Mitลhan

Monthly Shonen Magazine dari Kodansha Mendapatkan Publikasi Web Baru

Previous article

Anime Yowamushi Pedal Limit Break Ungkap Visual dan Artis Lagu Tema Bagian Kedua

Next article

Comments

More in Anime

You may also like