MAGES. telah mengumumkan bahwa Team GrisGris sedang mengembangkan sekuel baru untuk game horor Corpse Party, dengan judul Corpse Party II: Darkness Distortion, untuk dirilis pada tahun 2024. MAGES. belum mengungkapkan platform game tersebut. Sebuah situs resmi telah dibuka dan menampilkan visual ini:Game Horor Corpse Party Akan Mendapatkan Sekuel Baru pada Tahun 2024 1
Kreator asli, Makoto Kedо̄in, menangani skenario game-nya. Kedо̄in menyatakan bahwa Corpse Party II: Darkness Distortion akan menjadi entri baru dan sekuel tradisional yang sesungguhnya. Yasuhiko Nomura dari MAGES. menjadi produsernya.

Game orisinal Corpse Party mendapatkan remake berjudul Corpse Party (2021) untuk Nintendo Switch, PlayStation 4, Xbox Series X|S, Xbox One, dan PC via Steam, GOG, serta Humble Store di Barat pada Oktober 2021. Remake ini memulai debutnya secara digital di Jepang sebagai Corpse Party: Blood Covered …Repeated Fear pada Februari 2021.

Game orisinal Corpse Party awalnya dirilis untuk NEC PC-9801 dan PC. Game ini mendapatkan versi PlayStation Portable (2010), 3DS (2015), dan iOS (2012). XSEED Games merilis game ini dalam bahasa Inggris untuk 3DS dengan judul Corpse Party. Corpse Party: Book of Shadows adalah antologi yang menggabungkan sekuel, prekuel, midquel, dan cerita alternatif untuk Corpse Party orisinal. XSEED Games sebelumnya merilis game ini untuk PSP pada tahun 2011, dan untuk PC pada tahun 2018.

Corpse Party: Blood Drive adalah bagian terakhir dari alur cerita seri Corpse Party orisinal. Game ini dirilis di Jepang untuk PlayStation Vita pada Juli 2014. XSEED Games telah merilis game ini untuk PS Vita di Amerika Utara dan Eropa pada Oktober 2015. Game ini juga mendapatkan versi iOS dan Android pada Februari 2017. XSEED Games merilis game ini untuk PC dan Switch pada Oktober 2019.

Game sekuel Corpse Party 2: Dead Patient dari GrindHouse memulai debutnya pada tahun 2013 untuk PC. Game ini dimaksudkan untuk dirilis secara episodik, dengan cerita yang diserialisasikan dalam episode game dari waktu ke waktu. Namun, GrindHouse hanya merilis episode pertama dari game ini. Game ini juga telah menginspirasi sebuah drama CD. Team GrisGris merilis versi reboot dari game ini untuk PC pada tahun 2017. XSEED Games merilis versi reboot tersebut dalam bahasa Inggris untuk PC pada Oktober 2019.

~

Mitōhan

Seri Anime Scott Pilgrim Sudah Mengungkapkan Tanggal Rilisnya di Netflix

Previous article

Anime TV Tearmoon Empire Sudah Mengungkapkan Tanggal Tayangnya

Next article

Comments

More in Games

You may also like