Situs resmi untuk game smartphone Kōtetsujō no Kabaneri -Ran- Hajimaru Michiato (Kabaneri of the Iron Fortress -Revolt- Beginning Tracks) mengumumkan bahwa game tersebut akan mengakhiri layanannya pada tanggal 18 Februari pukul 5:00 sore JST. Game tersebut telah menghentikan penjualan mata uang dalam game pada hari Senin. Game ini akan mulai menerima pengembalian dana untuk mata uang yang tidak digunakan pada tanggal 18 Februari, dan akan mengeluarkan pengembalian dana pada tanggal 20 Mei.

Game ini debut pada bulan Desember 2018. Game iOS dan Android ini sebelumnya dijadwalkan untuk musim panas dan kemudian musim gugur tahun 2018.

Game ini adalah turn-based RPG yang berlatar setelah akhir animenya, dan mencakup karakter familiar seperti Ikoma dan Mumei. Game ini menambahkan karakter orisinal yang didesain di Wit Studio, studio animasi dibalik animenya. Junpei Kasaoka, yang menangani keseluruhan pelataran animenya dan menulis novel Kōtetsujō no Kabaneri: Akatsuki (Kabaneri of the Iron Fortress: Daybreak), menulis cerita game ini.

Noitamina telah merilis dua drama CD yang terkait dengan plot game di penayangan film kompilasi Kabaneri of the Iron Fortress.

Film anime kompilasi Kabaneri of the Iron Fortress dan film kompilasi Kabaneri of the Iron Fortress: Light That Gathers serta Kabaneri of the Iron Fortress: Life That Burns masing-masing telah tayang perdana pada bulan Desember 2016 dan Januari 2017 di Jepang. Film tersebut mencakup season pertama animenya dengan beberapa adegan baru dan disempurnakan.

Anime TV Kabaneri of the Iron Fortress telah tayang dari bulan April hingga Juli 2016. Seri ini tayang di Amazon Prime Video dengan terjemahan bahasa Inggris saat ditayangkan di Jepang. Crunchyroll mulai menayangkan anime TV ini pada bulan November 2019.

Cerita “steampunk survival action” ini terjadi di negara pulau Hinomoto, di mana manusia bersembunyi di dalam benteng yang disebut stasiun melawan ancaman makhluk mirip zombie dengan jantung baja yang dikenal sebagai “Kabane.” Hanya lokomotif lapis baja yang disebut “Hayajiro” yang beroperasi di antara stasiun.

Netflix mulai menayangkan film anime sekuel Kabaneri of the Iron Fortress: The Battle of Unato (Kōtetsujō no Kabaneri: Unato Kessen) pada bulan September 2019. Film ini telah dibuka di Jepang pada bulan Mei 2019 dan tayang terbatas selama dua minggu. Film ini menduduki peringkat ke-10 di box office Jepang dan menduduki peringkat teratas teater mini pada akhir pekan pembukaannya. Anime ini sebelumnya debut di Netflix dan Amazon Prime Video di Jepang.

Sumber: ANN

Mitōhan

Game Princess Connect! Re: Dive Merilis Versi Global Di iOS & Android!

Previous article

Serial Anime TV Cardfight!! Vanguard Terbaru Siap Tayang pada Bulan April Mendatang

Next article

Comments

More in Games

You may also like