Situs resmi untuk proyek idola 22/7 mengumumkan bahwa anggota grup Aina Takeda kembali dari hiatus akademisnya. Dia akan berpartisipasi dalam pesta daring dan bincang-bincang daring dengan para penggemar pada tanggal 10 April untuk memperingati perilisan album pertama proyek 22/7, 11 to Iu Na no Eien no Sosลซ, yang akan diluncurkan pada tanggal 30 Juni.

Takeda hiatus pada bulan Januari untuk berkonsentrasi pada studi akademisnya. (Tahun akademis di Jepang biasanya berakhir pada bulan Maret.) Dia berperan sebagai Tsubomi Hiiragi dalam anime dari proyek 22/7.

Anime 22/7 telah tayang perdana pada bulan Januari 2020. Seri ini memiliki 12 episode, ditambah “episode ekstra” ke-13 berjudul “8+3=?” yang menampilkan semua 11 anggota pemeran utamanya. Anime ini debut di Crunchyroll pada bulan Februari 2020.

Adaptasi manga berjudul 22/7 +ฮฑ karya Nao Sakai dari animenya telah diluncurkan di situs manga Sunday Webry pada bulan Januari 2020 dan berakhir dengan volume keduanya pada bulan April 2020. Manga ini menceritakan cerita orisinal yang tidak akan diceritakan dalam animenya.

Founder dan Produser AKB48, Yasushi Akimoto, memproduksi grup idola โ€œpelintas dimensiโ€ bernama 22/7. Grup yang berdasarkan pada konsep โ€œidola yang melintasi dimensiโ€ ini memiliki delapan karakter idola anime, dengan masing-masing seiyuu-nya tampil sebagai idola di dunia nyata. Sony Music Records dan Aniplex mendapatkan 10.325 pelamar untuk menjadi anggota grup idola ini dan mengadakan lima putaran audisi untuk memutuskan anggota grupnya.

Sumber: ANN

Mitลhan

Para Staf Utama serta Visual Teaser untuk Anime Baraou no Souretsu telah Diluncurkan

Previous article

Film Live-Action Tokyo Revengers Dijadwalkan Ulang ke 9 Juli Setelah Ditunda karena COVID-19

Next article

Comments

More in News

You may also like