Staf waralaba Pretty Series dari TAKARA TOMY A.R.T.S dan syn Sophia telah mengumumkan bahwa anime TV baru, Waccha Purimaji! (Waccha PriMagi!), akan tayang perdana pada bulan Oktober untuk menandai ulang tahun ke-10 waralaba tersebut. Game kartu arkade yang menyertainya dengan judul yang sama akan debut pada musim gugur tahun ini juga.
Seri baru ini meneruskan motif lagu, tarian, dan mode konseptual dari waralaba Pretty Series, dan juga menambahkan tema sihir. Siswi SMP tahun pertama Matsuri Hibino menyukai festival, dan dia bermimpi suatu hari nanti bisa menjadi bintang dalam “PriMagi,” sebuah bentuk hiburan panggung ajaib yang lahir dari lagu, tarian, dan mode. Hari itu tiba ketika penyihir Myamu yang sangat bersemangat dan pembuat masalah tiba dari alam magis dan mencari Matsuri untuk PriMagi. Bersama-sama, keduanya bersaing dengan para saingan untuk naik ke puncak PriMagi.
Chinatsu Hirose akan memerankan Matsuri Hibino, dan Riko Koike akan memerankan Myamu. Selain itu, waralaba ini sedang mengadakan audisi dengan 1.500 partisipan untuk anggota seiyuu dalam seri Waccha Purimaji!.
Junichi Sato (dari Sailor Moon, Ojamajo Doremi, Hugtto! Precure) ikut bergabung dengan waralaba Pretty Series untuk pertama kalinya sebagai sutradara eksekutif anime baru ini, dan Kōsuke Kobayashi (kepala sutradara Idol Time PriPara) menjabat sebagai sutradara seri untuk pertama kalinya dalam waralaba Pretty Series di Tatsunoko Productions dan Dongwoo A&E. Chi Man Park (dari Pretty Rhythm Rainbow Live) menjabat sebagai kepala sutradara, dan Fumi Tsubota kembali untuk waralaba Pretty Series setelah tujuh tahun untuk menyupervisi naskah serinya.
Yumi Nashimoto dari syn Sophia merancang desain karakter orisinalnya, dan Sayaka Toda mengadaptasi desainnya untuk animasi. Yoshihiro Otobe mengarahkan CG-nya. Hiromi Mizutani menggubah musiknya, dan Yukio Nagasaki mengarahkan suara.
Seri ini akan tayang perdana pada bulan Oktober di jaringan TV Tokyo dengan enam afiliasi.
Pretty Series dimulai dengan game arkade Pretty Rhythm: Mini Skirt dari syn Sophia pada tahun 2010. Game ini menginspirasi empat seri anime TV, serta lima film anime dan waralaba spinoff King of Prism. Game sekuel PriPara (Prism Paradise) telah diluncurkan pada tahun 2014 dan menginspirasi empat seri anime TV dan empat film anime.
Season pertama anime Kiratto Pri☆Chan telah tayang perdana di Jepang pada bulan April 2018. Season keduanya kemudian tayang perdana pada bulan April 2019. Season ketiganya telah tayang perdana pada bulan April 2020 dan berakhir pada bulan Mei 2021.
Idolland PriPara, game smartphone dan anime yang berdasarkan pada waralaba PriPara, telah ditunda dari musim semi 2021 hingga musim panas 2021.
Sumber: Comic Natalie
Comments