Situs resmi untuk anime TV dari manga Kageki Shoujo!! karya Kumiko Saiki mulai menayangkan video promosi kedua animenya pada hari Minggu (27/6). Videonya memperdengarkan lagu pembuka animenya yang berjudul “Hoshi no Orchestra” (Starry Orchestra) yang dibawakan oleh band tiga anggota saji, dan juga mengungkapkan lagu penutup animenya yang berjudul “Hoshi no Tabibito” (Stellar Traveler) yang dibawakan oleh Sayaka Senbongi dan Yumiri Hanamori sebagai karakter mereka masing-masing.
Anime Kageki Shoujo!! dibintangi oleh:
- Sayaka Senbongi sebagai Sarasa Watanabe
- Yumiri Hanamori sebagai Ai Narata
- Sumire Uesaka sebagai Sawa Sugimoto
- Yō Taichi sebagai Kaoru Hoshino
- Rico Sasaki sebagai Ayako Yamada
- Risae Matsuda sebagai Chika Sawada
- Satsumi Matsuda sebagai Chiaki Sawada
- Hiroki Nanami sebagai Sei Satomi
- Kana Hanazawa sebagai Hijiri Nojima
- Mikako Komatsu sebagai Risa Nakayama
- Yuka Terasaki sebagai Akemi Takei
- Junichi Suwabe sebagai Mamoru Ando
- Kenji Nojima sebagai Taichi Narata
- Kengo Takanashi sebagai Akiya Shirakawa
- Takehito Koyasu sebagai Kōsaburō Shirakawa
Matsuda bersaudara adalah kembar yang juga berperan sebagai peran kembar di anime ini.
Meskipun judul anime ini adalah Kageki Shoujo!!, ceritanya akan diambil dari Kageki Shoujo!! Season Zero.
Kazuhiro Yoneda menyutradarai animenya di PINE JAM. Tadashi Morishita bertanggung jawab atas naskah seri. Takahiro Kishida mendesain karakternya. Tsuneyoshi Saito menggubah musiknya.
Anime ini akan tayang perdana pada tanggal 3 Juli di AT-X, Tokyo MX, BS11, dan HTB.
Saiki menjalankan seri manga orisinalnya dengan judul Kageki Shoujo! (dengan satu tanda seru) di majalah Jump Kai milik Shueisha dari tahun 2012 hingga 2014, dan mengakhiri serialisasi manga orisinal ini setelah majalahnya tutup publikasi pada bulan Oktober 2014.
Saiki kemudian meluncurkan manga sekuel yang saat ini masih berjalan dengan judul Kageki Shoujo!! (dengan dua tanda seru) di Melody pada tahun 2015. Manga ini dinominasikan untuk Manga Shōjo Terbaik di Penghargaan Manga tahunan ke-44 dari Kodansha tahun lalu.
Shueisha telah menerbitkan manga orisinalnya dalam dua volume, tetapi merilis ulang seri ini dalam satu volume kompilasi pada bulan Maret 2019 dengan judul Kageki Shoujo!! Season Zero. Ini adalah volume yang telah dirilis Seven Seas Entertainment dalam bahasa Inggris dengan judul Kageki Shoujo!! The Curtain Rises.
Sinopsis:
Sejak dia masih kecil, Sarasa ingin memainkan peran Oscar sebagai bagian dari Kouka Acting Troupe, grup akting wanita yang mirip dengan Takarazuka Revue. Tapi sebelum dia bisa melakukan itu, dia harus menghadiri Sekolah Seni Musik dan Teater Kouka selama dua tahun. Saat Sarasa berlatih menyanyi, menari, dan berakting, dia tumbuh lebih dekat dengan gadis-gadis lain di kelasnya, termasuk teman sekamarnya, mantan J-idol yang tabah, Ai. Meskipun Sarasa pandai berteman, sifatnya yang blak-blakan dan ambisinya yang besar membuatnya mendapatkan banyak musuh juga.
Comments