Situs resmi anime TV orisinal Vivy -Fluorite Eye’s Song- garapan Wit Studio telah merilis terjemahan bahasa Inggris dari wawancara meja bundar dengan penulis dan produser seri anime tersebut. Secara khusus, penulis Tappei Nagatsuki (Re:ZERO -Starting Life in Another World-, Warlords of Sigrdrifa) dan Eiji Umehara (penulis naskah episode Re:ZERO -Starting Life in Another World-, Chaos;Child) membagikan kisah unik di balik pembuatan dari anime tersebut: Ini dimulai sebagai novel konsep yang ditulis bersama oleh Nagatsuki dan Umehara, yang kemudian diadaptasi menjadi anime.
Umehara menjelaskan bahwa ide membuat anime dengan Nagatsuki bermula saat keduanya bekerja sama mengadaptasi Re:ZERO -Starting Life in Another World- menjadi anime. “Karena itu pertama kalinya aku mengerjakan komposisi seri untuk seri animasi TV, aku ingin menerapkan teknik yang berhasil dengan judul-judul sebelumnya yang pernah aku kerjakan. Jadi untuk Vivy, aku ingin menulis novel terlebih dahulu sebelum kami mengerjakan skenario.”
Dia menyatakan bahwa manfaat dari cara ini adalah membantu membangun visi bersama tentang karya di antara staf. Dibandingkan dengan judul yang sepenuhnya orisinal, dia mengklaim bahwa lebih mudah menggunakan novel sebagai panduan. Nagatsuki menekankan bahwa novel tersebut hanya digunakan sebagai konsep awal, dengan mengatakan bahwa seiring berjalannya pertemuan naskah, perbedaan muncul dalam “kepribadian karakter, peristiwa dalam cerita, dan bahkan alur naratif yang mengarah ke akhir.” Umehara mengatakan bahwa satu-satunya kelemahan dari cara ini adalah bahwa ini membutuhkan “waktu yang sangat lama.” Proyek tersebut dimulai pada akhir tahun 2016; pengerjaan novel dimulai pada tahun 2017 dan berakhir pada paruh kedua tahun 2018.
Untuk pembahasan lebih lanjut tentang tema dan pembuatan anime, kamu bisa lihat wawancara lengkapnya di situs webnya.
Ceritanya berlatar di “Nialand,” di mana “mimpi, harapan, dan sains” hadir bersama sebagai taman hiburan AI. Taman hiburan ini adalah tempat AI tipe manusia otomatis pertama lahir. Vivy adalah AI yang bernyanyi di atas panggung untuk pengunjung taman setiap hari, karena itu adalah arahannya untuk “membuat semua orang bahagia melalui lagu.” Dia tampil dengan sepenuh hati untuk para pengunjung di taman. Suatu hari, AI bernama Matsumoto muncul di hadapannya. Dia mengatakan dia telah datang dari 100 tahun ke depan dengan arahan “bekerja dengan Vivy untuk mengoreksi sejarah, dan untuk menghentikan perang antara AI dan manusia yang pecah 100 tahun dari sekarang.” Perjalanan 100 tahun penyanyi AI Vivy dimulai.
Anime ini tayang perdana di Jepang pada tanggal 3 April. Novel dalam waralaba ini yang berjudul Vivy prototype akan dirilis pada tanggal 30 April.
Sumber: ANN
Comments