Perusahaan AlphaPolis mengumumkan pada hari Senin (19/10) bahwa serial light novel (novel ringan) Tsuki ga Michibiku Isekai Douchuu (Tsukimichi: Moonlit Fantasy) karya Kei Azumi akan mendapatkan adaptasi anime. Perusahaan juga membuka situs web resmi, sekaligus mengungkapkan staf utama, pemeran, visual teaser (foto), dan video promosi. Serial anime ini akan tayang di Tokyo MX, MBS, dan BS NTV pada tahun 2021 mendatang.

Novel Ringan Tsuki ga Michibiku Isekai Douchuu Mendapatkan Adaptasi Anime 1

Sinopsis Tsuki ga Michibiku Isekai Douchuu :

Seorang murid SMA Misumi Makoto dipanggil ke dunia fantasi oleh dewa Tsukuyomi, untuk menjadi pahlawan. Namun, orang-orang kuat di dunia ini tidak begitu senang dengan keberadaannya di sana, dan mereka menendang nya ke ujung dunia seperti Tsukuyomi menyatakan bahwa dia harus meninggalkan Makoto untuk menemukan jalannya sendiri. Sekarang Makoto harus menemukan jalannya sendiri!

Staff :

  • Direktur: Shinji Ishihira (Log Horizon)
  • Komposisi Seri, Skrip: Kenta Ihara (Shinchou Yuusha: Kono Yuusha ga Ore Tsueee Kuse ni Shinchou Sugiru)
  • Desain Karakter: Yukie Suzuki (Kepala Direktur Animasi Fight League: Gear Gadget GeneratorsBinbougami ga!)
  • Musik: Yasuharu Takanashi (Gunjou no Magmell)
  • Studio: C2C

Pemeran :

  • Makoto Misumi (CV. Natsuki Hanae)
  • Tomoe (CV. Ayane Sakura)
  • Mio (CV. Akari Kitou)

Video Promosi (PV) :

Azumi menulis novel adventure fantasy, juga dikenal sebagai Tsukimichi, di situs web Shousetsuka ni Narou sejak Februari 2012 dan Agustus 2016, dan secara bersamaan mulai berpindah ke AlphaPolis pada Juli 2016. Penerbit mulai mencetak seri yang diilustrasikan oleh Mitsuaki Matsumoto pada Mei 2013 dan merilisnya Volume ke-14 pada Maret 2018. Volume ke-15 akan dikirimkan pada hari Rabu (21/10). Tsukimichi memiliki kumulatif 1,4 juta copy volume yang sedang dicetak.

Kotora Kino menggambar manga nya di majalah Manga Web AlphaPolis pada Juni 2015. Volume ketujuh yang dikompilasi mulai dijual pada 1 Februari, dengan volume kedelapan dijadwalkan rilis pada hari Kamis (22/10).

Sumber: MAL

Anime Wotaku ni Koi wa Muzukashii Ungkapkan Visual Untuk OVA Yang Rilis 26 Februari

Previous article

Manga Miyamoto Sakura ga Kawaii Dake no Shōsetsu no Manga Akhirnya Tamat

Next article

Comments

More in Anime

You may also like