Layanan maskapai penerbangan Malaysia, AirAsia, membuka audisi untuk Virtual YouTuber berbahasa Inggris. Pelamar harus perempuan, berusia 18 tahun ke atas, dapat melayani kontrak satu tahun streaming minimal tiga hari seminggu. Batas waktunya 28 Maret.
Inisiatif ini merupakan bagian dari Project Kavvaii dari AirAsia, yang merupakan platform untuk menampilkan bakat-bakat di komunitas VTuber Asia Tenggara. Project Kavvaii akan mendukung para talenta di sisi bisnis, termasuk mencari klien potensial, melacak kanal moneter dari streaming, dan memberikan dukungan pemasaran. Video rekrutmennya bisa disaksikan di bawah ini:
Orang yang berminat dapat mendaftar melalui formulir daring.
Agensi virtual YouTuber hololive telah membuka babak audisi keduanya untuk grup hololive English bulan lalu. Pendaftaran dibuka hingga 26 Maret.
NIJISANJI, agensi Virtual YouTuber populer lainnya, mengadakan audisi untuk gelombang pertama penampil untuk negara-negara berbahasa Inggris pada bulan Desember.
Sumber: ANN
Comments