Edisi gabungan ke-22 dan ke-23 majalah Weekly Young Jump milik Shueisha tahun ini telah mengumumkan bahwa manga Kingdom karya Yasuhisa Hara akan berhenti sementara, sehingga sang kreator dapat merencanakan arc berikutnya. Jadi manga ini tidak akan hadir di tiga edisi selanjutnya. Jika tidak ada penundaan, manga ini akan kembali pada tanggal 4 Juni.

Manga historis ini berpusat di sekitar Xin, seorang budak dengan mimpi menjadi jenderal besar bagi negara Qin. Xin menolong Ying Zheng, raja Qin muda yang berbagi keinginannya untuk menyatukan Cina, naik ke tampuk kekuasaan di dalam negara. Xin melakukan semua yang dia bisa untuk menjadi seorang komandan superior dari pasukan yang mampu mengalahkan Tujuh Negara Berperang.

Manga Kingdom Hiatus, Tidak Akan Hadir di 3 Edisi, untuk Perencanaan 1

Manga ini telah diluncurkan di majalah Weekly Young Jump milik Shueisha pada tahun 2006. Shueisha telah menerbitkan volume ke-57-nya di Jepang pada tanggal 19 Maret. Hara mengatakan ia sedang mempertimbangkan untuk menulis hingga 100 volume. Adaptasi anime TV-nya tayang perdana pada tahun 2012, dan season keduanya tayang perdana pada tahun 2013.

Season ketiga animenya telah tayang perdana di NHK General pada tanggal 5 April. Anime ini menunda penayangan episode 5 dan episode selanjutnya karena deklarasi keadaan darurat pemerintah terhadap penyakit coronavirus baru (COVID-19) sangat memengaruhi jadwal produksi.

Manga ini telah mendapatkan adaptasi film live-action yang digarap oleh Shinsuke Satō, yang telah dibuka di Jepang pada bulan April 2019.

Sumber: ANN

Mitōhan

Sutradara Yozakura Quartet ~Hana no Uta~, Ryo-Timo, Diangkat sebagai Creative Advisor Studio Plott

Previous article

Film Anime Nakitai Watashi wa Neko o Kaburu Garapan Colorido Akan Ditayangkan Secara Global di Netflix Pada Tanggal 18 Juni

Next article

Comments

More in Manga

You may also like