Hello Sobat Wibumesta,
Edisi Februari 2020 majalah Coro Coro Comics milik Shogakukan telah mengungkap bahwa manga Duel Masters akan luncurkan seri baru yang berjudul Duel Masters King di edisi berikutnya pada tanggal 15 Februari. Shigenobu Matsumoto kembali untuk menggambar seri ini. Edisi Maret akan dibundel dengan booklet besar untuk chapter pertama manganya.
Seri manga ini secara keseluruhan akan memasuki arc cerita baru “Jū Ō” (Ten Kings). Untuk tahun keempatnya sebagai protagonis manga dari franchise ini, karakter Joe Kirifuda akan mendapatkan pakaian baru dan deck yang telah ditingkatkan untuk seri barunya. Situs majalahnya juga menyatakan bahwa semua karakter akan mendapatkan peningkatan.
Majalah ini telah mengungkap pada bulan Desember bahwa seri terbarunya sedang memasuki “pertarungan akhirnya” dalam edisi saat itu. Arc “Gacharange Series” dari manga ini telah berakhir dalam edisi Februari pada hari Rabu (15/1). Manganya telah diluncurkan di Coro Coro Comics pada bulan Februari 2017. Matsumoto menggambar manganya, dengan Yoshiki Ojime sebagai penasihat teknis. Volume kesembilan manganya telah dirilis pada tanggal 26 Juli.
Seri anime terakhir dalam franchise ini adalah Dual Masters!! (dengan dua tanda seru), yang tayang pada bulan April.
Shinobu Sasaki menyutradarai seri animenya di Ascension, dan Yoichi Kato mengawasi naskah serinya. Yosuke Yabumoto mendesain karakternya, dan Jun’ichi Igarashi menggubah musiknya.
Anime ini adalah kelanjutan dari anime tayang pada bulan April 2017, dan kemudian dilanjutkan dengan seri baru pada bulan April 2018. Protagonisnya adalah Joe Kirifuda, anak dari protagonis sebelumnya Katta Kirifuda. Dalam cerita animenya, keseimbangan Creature World mulai runtuh. Kotak deck yang bisa berbicara bernama Decky datang ke dunia manusia untuk mencari Duel Master untuk menjaga keseimbangan. Di sana ia melihat kekuatan Joe untuk menciptakan makhluk.
Sumber: ANN
Comments