Meskipun episode kali ini nggak ada pertarungannya sama sekali. Episode ini justru sudah membuatku lumayan berdebar sekaligus merinding.
Di episode ini semakin memperjelas bagaimana Ericht Samaya menggabungkan jiwanya dengan Gundam. Fakta bahwa Ericht sendiri juga tidak mampu bertahan hidup di luar angkasa membuat ibunya terpaksa menggabungkan jiwanya dengan Lfrith dan mengubah nama jadi Aerial.
Meskipun begitu, aku masih nggak paham Enhanced Human ini sih. Teori Ekspnasi Saram menggunakan sistem saraf pusat buatan dengan resistensi Data Strom…. Otakku nggak nangkap kwkwkwkw. Jadi untuk soal ini aku biarkan saja.
Salah satu scene yang menarik ini adalah scene tentang Nika Nanaura. Di sini dia diajak ikut bergabung dengan Shaddiq agar Nika bisa memenuhi tujuannya agar bisa menjadi jembatan penghubung antara bumi dan luar angkasa.
Aku memahami perasaan Nika yang lebih memilih cara yang bersih demi kepentingan yang baik karena rasa bersalahnya yang membohongi dirinya sendiri. Tapi aku juga bisa memahami tawaran Sabina karena idealisme tidak akan merubah apa-apa karena berkaca dengan keadaannya dan Shaddiq sebagai mantan anak yang lahir di daerah konflik di bumi.
Politik yang kacau dan hubungan bumi dengan luar angkasa yang buruk memang nggak akan semudah itu bisa diperbaiki, lebih tepatnya mustahil. Jadi wajar saja kalau kita harus melakukan sesuatu yang buruk demi menghasilkan yang baik. Seperti yang pernah dikatakan oleh Captain Price.
“We got dirty and the world stays clean”
Captain Price, Call of Duty: Modern Warfare
Aku juga lega Guel akhirnya muncul juga di episode minggu ini. Sesuai dugaanku, dia benar-benar kembali untuk melihat satu-satunya keluarganya yang masih ada, yaitu Lauda. Kalau boleh jujur, bagian ini lebih MVP dibandingkan scene-scene lainnya yang ada di anime ini.
Sepertinya Guel nanti bakal jadi penengah antara konflik-konflik yang ada di Gundam The Witch from Mercurry. Mulai dari pihak Shaddiq yang ingin menguasai perusahaan Spacian demi Earthian, Lady Prospera yang ingin mendapatkan Quiet Zero demi membalaskan dendamnya kepada Spacian, Nika yang harus mengotori tangannya agar bisa menjembatani Earthian dan Spacian, serta yang terakhir, Miorine yang harus menuruti keinginin Lady Prospera karena dosa ayahnya.
Jadi nggak sabar dengan episode selanjutnya, terutama kehadian Guel nanti bakal lebih aku tunggu-tunggu lagi sih.
Comments