Presentasi livestream Wixoss Presentation 2020 dari Takara Tomy telah mengumumkan bahwa franchise Wixoss mendapatkan seri anime TV baru yang akan tayang perdana pada tahun 2020. Takara Tomy juga merilis video untuk pengumuman ini.

NC Empire dikreditkan dengan desain konsep visual, dan Ui Shigure dikreditkan dengan desain karakter.

Franchise Wixoss Dapatkan Anime TV Baru Pada Tahun 2020 1

Lostorage conflated WIXOSS, seri anime TV terbaru dalam franchise Wixoss, telah tayang pada bulan April 2018.

Risako Yoshida menyutradarai seri itu di J.C. Staff. Michihiro Tsuchiya menangani komposisi seri, dan Takamitsu Satou mengadaptasi desain karakter orisinal yang dibuat oleh Yomi Sarachi, Hitoto*, Kyuta Sakai, dan Manatsu Suzuki. Maiko Iuchi kembali untuk menggubah musiknya.

Yuka Iguchi kembali membawakan lagu pembuka untuk Lostorage incited WIXOSS yang berjudul “Unlock,” dan Cyua membawakan lagu penutupnya yang berjudul “I.”

Pembuat mainan dan game Takara Tomy telah meluncurkan game kartu WIXOSS (dibaca seperti “wi-cross”) pada bulan April 2014. Seri anime Selector Infected Wixoss juga telah tayang perdana pada bulan itu, diikuti oleh season keduanya, Selector Spread Wixoss, pada bulan Oktober di tahun yang sama itu. Kemudian film anime Selector Destructed Wixoss dibuka di Jepang pada bulan Februari 2016. Anime Lostorage incited WIXOSS yang berjumlah 12 episode telah tayang pada bulan Oktober 2016.

Sumber: ANN

Mitōhan

Oasis Games Akan Meluncurkan Game Smartphone Bleach: Immortal Soul

Previous article

Franchise Show By Rock!! Dapatkan Seri Anime TV Baru

Next article

Comments

More in Anime

You may also like