3 anggota seiyuu baru dan tanggal debut anime Ore, Tsushima diungkapkan lewat video promosi kedua
Situs resmi untuk anime TV dari manga kucing Ore, Tsushima karya Opūnokyōdai mulai menayangkan video promosi kedua untuk anime tersebut pada tanggal 4 Juni. Videonya mengungkapkan tiga anggota seiyuu baru untuk anime tersebut, serta mengungkapkan bahwa animenya akan tayang perdana pada tanggal 2 Juli pukul 25:50.
Anggota seiyuu barunya terdiri dari:
Mami Koyama sebagai Miss Zun
Nobuhiko Okamoto sebagai Cha
Takashi Matsuyama sebagai Osamu
Selengkapnya Tentang Anime Ore, Tsushima
Anime ini akan tayang perdana pada tanggal 3 Juli pukul 01:50 di blok program Super Animeism di MBS, TBS, dan 26 afiliasi mereka, dan juga akan tayang di kanal YouTube dari ASMIK Ace. Selain itu, anime ini juga akan memiliki anime web komplemen di YouTube dengan cerita dari manga orisinalnya yang tidak akan ada di dalam anime TV-nya. Muse Indonesia akan menayangkan anime ini di kanal YouTube-nya.
Anime ini akan dibintangi oleh Akio Ohtsuka (seiyuu dari Blackbeard di One Piece, Batou di Ghost in the Shell: Stand Alone Complex) sebagai kucing bernama Tsushima dan Mayumi Tanaka (seiyuu dari Luffy di One Piece) sebagai karakter wanita tua bernama Ojii-chan.
Fanworks (Aggressive Retsuko) dan Space Neko Company (Pop Team Epic, Gal & Dino) memproduksi animenya. Jun Aoki (Pop Team Epic, Gal & Dino) menyutradarai animenya.
Manga ini berpusat pada seorang wanita yang semakin bertambah usia, tapi semua kucing mengira dia laki-laki jadi mereka memanggilnya Ojii-chan. Suatu hari seekor kucing kurang ajar bernama Tsushima muncul di halaman rumah Ojii-chan.
Shogakukan telah menerbitkan volume ketiga manganya pada tanggal 22 Oktober. Sebuah fanbook anime akan dirilis pada bulan Juni. Seri ini memiliki lebih dari 420.000 salinan dalam peredaran.
Sumber: Comic Natalie
Comments