Situs resmi untuk anime TV dari seri novel Jitsu wa Ore, Saikyō deshita? (Am I Actually the Strongest?), karya Sai Sumimori, telah mengungkapkan staf dan seiyuu utama untuk animenya, serta mengungkapkan bahwa animenya akan tayang perdana pada Juli 2023.
Seiyuu utama animenya termasuk:
Ayumu Murase sebagai Hart Zenfis, pengurung diri yang bereinkarnasi di dunia lain sebagai bayi yang dibuang
Atsumi Tanezaki sebagai Charlotte Zenfis, adiknya Hart
Ayaka Shimizu sebagai Flay, Fenrir yang menjadi pelayannya Hart setelah insiden tertentu
Takashi Naoya menyutradarai anime ini di Staple Entertainment dengan asisten sutradara Matsuo Asami. Tatsuya Takahashi menyupervisi naskah serinya, dan Takahashi berserta Tetsuya Yamada menulis naskahnya. Shōko Yasuda mendesain karakternya.
Anime ini akan mulai tayang pada Juli 2023 dalam program tengah malam “Animazing!!!” di ABC TV, TV Asahi, dan 22 kanal afiliasi lainnya.
Sumimori mulai menjalankan ceritanya di situs web Shōsetsuka ni Narō pada September 2018, di mana itu masih berjalan. Kodansha telah menerbitkan jilid novel cetak pertamanya dengan ilustrasi yang dibuat oleh Ai Takahashi pada Mei 2019, dan telah menerbitkan jilid kelimanya pada Oktober 2021.
Ai Takahashi meluncurkan adaptasi manganya di bagian Suiyōbi no Sirius dari situs web Nico Nico Seiga pada April 2019. Kodansha telah menerbitkan jilid kedelapan manganya pada 9 Februari 2023.
Sinopsis Jitsu wa Ore, Saikyō deshita?
Reinhart—atau Hart— bereinkarnasi ke dunia lain dengan dijanjikan kekuatan “cheat,” tapi dia terlahir kembali sebagai bayi yang kemudian dibuang begitu saja setelah orang tuanya berpikir bahwa dia tidak punya kekuatan. Sekarang, Hart yang baru lahir harus menemukan jalannya melalui dunia yang berbahaya, tapi untungnya dia memiliki sihir yang benar-benar luar biasa.
Comments