Hello Sobat Wibumesta, livestream dari AbemaTV untuk proyek idol multimedia Idoly Pride telah mengungkap key visual untuk bagian anime dari proyek ini. Livestream tersebut juga telah mengungkap bahwa animenya akan tayang perdana pada musim dingin 2021. Animenya akan tayang di TV dan juga akan di-streaming di AbemaTV.
Kanal YouTube resmi untuk franchise ini juga menayangkan sebuah iklan.
Livestream tersebut juga telah mengungkap seorang idol baru dalam franchise ini. Sayaka Kanda menyuarakan karakter baru bernama Mana Nagase, yang merupakan kakaknya Kotono.
Selain itu, telah diumumkan bahwa franchise ini mendapatkan manga di situs Comic Newtype milik Kadokawa.
Pemeran proyek ini termasuk:
Hoshino Production
- Mirai Tachibana sebagai Kotono Nagase
- Mai Sugano sebagai Sakura Kawasaki
- Moeko Yūki sebagai Rei Ichinose
- Kokona Natsume sebagai Nagisa Ibuki
- Nao Sasaki sebagai Haruko Saeki
- Koharu Miyazawa sebagai Saki Shiraishi
- Kanon Takao sebagai Chisa Shiraishi
- Kanata Aikawa sebagai Suzu Narumiya
- Moka Hinata sebagai Mei Hayasaka
- Yukina Shutō sebagai Shizuku Hyōdō
TRINITYAiLE
- Sora Amamiya sebagai Rui Tendō
- Momo Asakura sebagai Yū Suzumura
- Shiina Natsukawa sebagai Sumire Okuyama
LizNoir
- Haruka Tomatsu sebagai Rio Kanzaki
- Ayahi Takagaki sebagai Aoi Igawa
- Minako Kotobuki sebagai Ai Komiyama
- Aki Toyosaki sebagai Kokoro Akazaki
Situsnya juga mencantumkan satu grup idol lagi untuk proyek ini.
Yū Kinome menyutradarai animenya di CAAnimation. Tatsuya Takahaashi bertanggung jawab atas komposisi seri, dan Sumie Kinoshita mendesain karakternya. Lerche juga dikreditkan atas produksi animasi.
QualiArts, anak perusahaan CyberAgent; Straight Edge; dan Music Ray’n berkolaborasi pada proyek multimedia ini. QP:flapper (Girlish Number, Girl Friend BETA) menyediakan desain karakter orisinal. Yoshiki Minazumi dari QualiArts, Kaoru Adachi (produser Love Live! School idol project) dari Straight Edge, dan Jukki Hanada (naskah Love Live! School idol project, Love, Chunibyo & Other Delusions!) dari SATZ dikreditkan dengan konsep orisinal. Music Ray’n dan QualiArts dikreditkan atas musiknya.
Teks Inggris pada materi promosi dari proyek ini tertulis, “No one starts from the spotlight. They all start as nobody. Only way there is to prove that she is a true idol” (Tidak ada yang memulai dari sorotan. Mereka semua memulai sebagai bukan siapa-siapa. Hanya ada cara untuk membuktikan bahwa dia adalah idola sejati.) Proyek multimedia ini akan mencakup anime, video game, musik, dan berbagai bentuk hiburan lainnya.
Anime ini adalah proyek pertamanya CAAnimation. CyberAgent, perusahaan induk dari pengembang game Cygames dan perusahaan layanan streaming AbemaTV, mendirikan label CAAnimation pada bulan Oktober 2018.
Sumber: ANN
Comments