Setelah episode 1 yang endingnya benar-benar suram. Episode 2 juga masih mengikuti suramnya dari ending tersebut.
Di episode ini, anak dari Ai Hoshino yaitu Ruby dan Aqua akhirnya tumbuh jadi anak remaja. Meskipun begitu, kepergian ibu mereka membuat segalanya berubah. Mulai dari pindah haluannya Ichigo Pro dari idol ke bisnis daring, menghilangnya Produser Ichigo, dan masih banyak lainnya.
Dari semua perubahan yang begitu berat itu. Ada sesuatu yang membuatku paling unik. Yaitu perubahan sifatnya Miyako.
Kita tahu bagaimana Miyako yang sebenarnya dulu masih jadi perempuan liar yang lebih mendambakan uang dan pria tampan daripada yang lain, jadi berubah setelah kematian Ai.
Padahal di episode 1 sebelumnya, dia mau aja menuruti kemauan Ruby dan Aqua untuk mengawasi ibunya yang menjadi idol paling hebat dalam masanya, tentu demi uang dan pria tampan. Tapi selang kebersamaannya dengan AI dan kedua anaknya, dia jadi mulai berubah untuk menyayangi Ai dan kedua anaknya.
Bahkan setelah kematian Ai, kasih sayangnya tidak pernah berhenti untuk mengurus kedua anak yang telah ditinggalkan Ai. Miyako benar-benar karakter MVP sih. Aku suka banget sama dia. Meskipun dia tidak berniat punya anak, tapi dia mau mengurus kedua anak dari Ai tanpa pamrih dan menyayangi mereka seperti anaknya sendiri.
Selain Miyako, Aqua juga berubah. dia jadi tidak pernah tersenyum setelah kematian ibunya. Dia jadi lebih pendiam dan menakutkan.
Yang tidak berubah justru Ruby. Meskipun kematian ibunya benar-benar membuatnya kehilangan, tapi semangatnya untuk menjadi Idol seperti ibunya tidak hilang. Saking semangatnya agar dia bisa menjadi idol seperti ibunya, membuat kakaknya, Aqua sangat menentangnya.
Bahkan Aqua secara diam-diam membuat Ruby benar-benar dijauhi dari apapun yang berhubungan dengan Idol. Dia bahkan menyamar sebagai orang lain untuk menipu adiknya agar terlihat kalau semua pendaftaran Idol yang dilakukan Ruby di gagalkan semua.
Meskipun Aqua terasa seperti Siscon, tapi aku memahami traumanya yang kehilangan ibunya yang mati sebagai Idol dan dibunuh oleh penggemarnya. Dia tidak ingin adiknya mengalami hal yang sama seperti ibunya. Tindakan ini juga disetujui oleh Miyako yang juga takut kalau Ruby jadi Idol.
Meskipun begitu, Aqua dan Miyako benar-benar tidak melawan rasa semangatnya Ruby. Bahkan fakta bahwa Ruby sebenarnya mewarisi daya tarik ibunya membuat mereka menyerah.
Akhirnya Miyako menghidupkan kembali grup Idol B-Komachi demi bisa mengawasi dan melindungi Ruby yang akan menjadi Idol. Hal ini mengutungkan Aqua karena dia bisa berada di latar belakang sambil mengawasi Ruby tanpa kesusahan sama sekali.
Episode 2 benar-benar keren. Aku benar-benar puas!
Comments