One-shot baru dari kreator manga The Seven Deadly Sins yaitu Nakaba Suzuki telah diluncurkan dalam aplikasi “Manga ONE” milik Shogakukan pada tengah malam (00:00) JST tanggal 30 Oktober. One-shot baru ini berjudul “About That Transfer Student X” (“Sono Tenkōsei X Nitsuki”), dan berlatar di tahun 20XX, ketika institusi kelas telah rusak. Seorang guru bernama Mishuku sedang berjuang untuk mengajar di kelasnya. Suatu hari, seorang wanita muda misterius dan cantik bernama Kiruko Otonashi pindah ke kelas. Manga ini adalah karya yang sepenuhnya baru buatan Suzuki yang pertama dalam 10 tahun.

Suzuki meluncurkan manga The Seven Deadly Sins di Weekly Shōnen Magazine milik Kodansha pada tahun 2012, dan mengakhirinya di Weekly Shōnen Magazine pada tanggal 25 Maret. Kodansha telah menerbitkan volume ke-41 sekaligus terakhir manganya pada tanggal 15 Mei. Kodansha Comics menerbitkan manga ini dalam bahasa Inggris secara digital dan dalam cetakan.

Seri anime TV pertama yang berjumlah 24 episode dari manga The Seven Deadly Sins telah tayang pada tahun 2014 dan 2015. Kemudian anime TV spesial berjumlah empat episode yang berjudul The Seven Deadly Sins -Signs of Holy War- tayang pada bulan Agustus 2016. The Seven Deadly Sins: Revival of The Commandments, seri anime TV keduanya, tayang perdana pada bulan Januari 2018.

Manga The Seven Deadly Sins juga mendapatkan film anime berjudul The Seven Deadly Sins the Movie: Prisoners of the Sky yang telah dibuka di Jepang pada bulan Agustus 2018. The Seven Deadly Sins: Wrath of the Gods (Nanatsu no Taizai: Kamigami no Gekirin), seri anime TV terbarunya yang digarap oleh Studio DEEN, telah tayang perdana pada bulan Oktober 2019, dan berakhir pada tanggal 25 Maret.

Nanatsu no Taizai: Fundo no Shinpan (The Seven Deadly Sins: Dragon’s Judgement), seri anime TV baru dalam franchise The Seven Deadly Sins yang awalnya dijadwalkan tayang perdana pada bulan Oktober, diundur karena penyakit virus korona baru (COVID-19), dan sekarang akan tayang perdana pada bulan Januari 2021.

Sumber: ANN

Mitōhan

Semua Manga di Majalah Monthly Hero’s Pindah ke Situs Web Online

Previous article

Anime TV Redo of Healer Merilis Video Promosi Pertama dan Mengungkap Informasi lainnya

Next article

Comments

More in Manga

You may also like